Bagi sebagian orang mendengarkan musik merupakan suatu hal yang sangat mengasikan, mereka biasanya mendengarkan musik ketika sedang bekerja, santai, maupun berolahraga. Seperti ada yang kurang rasanya jika tidak mendengarkan musik walau satu hari saja.
Baru - baru ini lagu baru dari Angga Dermawan yang berjudul 'DOLA' sedang viral Di sosial media. Baru saja dirilis pada tanggal 21 Mei 2024 kemarin, lagu tersebut tranding ke 8 di Youtube dalam kategori YouTube musik. Video Official lagu Dola angga dermawan telah mencapai 2 250k tayangan dalam satu hari saja.
Namun yang menarik perhatian warganet adalah judul lagu tersebut, judulnya yang terdengar sangat asing ditelinga membuat warganet bertanya - tanya apa arti dari kata Dola dalam lagu angga dermawan. Baca artikel ini sampai selesai jika kamu ingin tahu arti kata Dola.
Tiktok menjadi salah satu platform yang turut memviralkan Lagu Dola, banyak pengguna tiktok yang menggunakan lagu Dola untuk backsound di kontennya. Belakangan Fyp tiktok juga penuh dengan konten Dola Dola itu.
Apa Arti Dola Lagu Angga Dermawan ?
Arti Dola dalam bahasa timur adalah 'Kejar'. Lagu Dola sendiri menceritakan tentang seseorang yang salah mengejar wanita. Lagu tersebut cukup realate dengan para cowok - cowok yang selalu salah dalam mengejar wanita yang ia sukai. Ia mengejar wanita yang mungkin wanita tersebut tidak suka sama sekali kepadanya. Hayo apakah anda juga termasuk golongan cowok Dola?
Memiliki wajah yang pas - pasan memang jadi problem semua lelaki, bukan hanya ditolak, tetapi wanita tersebut bisa dengan seenaknya menghina kita. Begitulah isi lagu Dola angga dermawan.
Namun pada akhirnya lelaki tersebut sadar bahwa ada banyak wanita di dunia ini yang bisa menerima kita apa adanya. Ia berdoa pada tuhan untuk ditemukan jodoh yang terbaik untuknya.
Lagu dari indonesia timur memang selalu menarik perhatian para pecinta musik ditanah air, liriknya yang bagus serta bit musik yang asik membuat pendengarnya tak bosan memutar lagu tersebut. Menurut kami tak kalah enak dengan musik mancanegara.
Sekian saja informasi ini kami berikan, sekarang kamu sudah paham kan makna ataupun arti dari kata DOLA itu? Ternyata Dola mempunyai Arti Kejar. Dari lagu Dola ini mungkin kamu bisa ambil pelajarannya jangan mau mengejar wanita yang salah. Kamu akan cape sendiri, kejarlah wanita yang pantas untuk kamu kejar. Ia yang bisa menghargai perjuanganmu. Terimakasih sudah berkunjung semoga artikel ini bisa menambah wawasan kita semua.