Tren mainan Tipex Trondol sudah mulai merajalela ke seluruh sekolah di indonesia. Para pelajar berkreasi mengukuti tren membuat tipex trondol . tren ini awalnya memang berasal dari pelajar yang membuat mainan dari Alat tulis bekas yang sudah tak terpakai. Bahan - bahan yang digunakan untuk membuat Tipex tondol antara lain Tipex kertas, Bolpoin, Sedotan dan lain sebagainya.
Disini kami akan membagikan foto atau gambar Tipex trondol buatan netizen +62. Mungkin dari beberapa gambar yang kami bagikan ini bisa menjadi inspirasi untuk kamu yang ingin membuat tipex trondol. Atau dengan melihat gambar ini kamu bisa tahu ternyata Tipex trondol buatan para pelajar ini ternyata keren - keren.
Tren latto latto sudah mulai memudar dilanjut dengan tren mainan tipex trondol. Para pelajar dari mulai SD, SMP hingga SMA ikutan tren membuat tipex trondol. Tren ini begitu ramai di sosial media baik di tiktok, facebook, hingga instagram.
Tren yang cukup positif karena bisa mengasah kreatifitas, imajinasi dan juga keterampilan tangan. dari banyaknya mereka yang membuat tipex trondol, pasti ada yang karyanya bikin kita takjub. Dari beberapa gambar yang kami share, menurut kamu paling keren tipex trondol yang mana nih?
Gambar Tipex Trondol
Namun ada juga yang membuat tipex trondol ekstream. layaknya motor racing mereka memasang dinamo untuk menggerakan memutarkan gear. Ada juga yang pasang lampu rgb, bahkan ada juga yang bisa mengeluarkan asap. Gile udah kyk motor racing beneran ajeh.
1. Tipex Trondol/Racing Basic
Tipex trondol racing basic |
Model Tipex racing yang satu ini bisa kamu tiru. pembuatannya cukup mudah bahan - bahannyapun tidak banyak. Model ini sangat simpel dan sederhana namun terlihat cukup keren. kamu tinggal poles lagi sedikit pasti jauh lebih keren.
2. Tipex trondol klasik
Tipex trondol klasik |
Bagi kamu yang suka tampilan klasik kamu bisa tiru desain tipex trondol diatas. Desainya sangat klasik namun elegan. Ada stir tinggi dan ada lampu bulat ciri khas motor klasik. Menurut kamu modif ini nilainya berapa nih?
3. Tipex trondol Tamiya
Tipex trondol tamiya |
4. Tipex trondol F1 turbo
Apakah kamu penggemar mobil balap F1? Desain tipex trondol yang satu ini rupanya diadaptasi dari desain mobil balap Formula satu atau F1. Menurut minin ini sih desainnya keren parah. Cocok banget untuk ditiru. Antara 1-10 mimin kasih nila 9 untuk tipex trondol yang satu ini.